Sabtu, 28 Juni 2014

Pelatihan Sirkumsisi

Assalamualaikum!
Sebelumnya kami warga TBM ALERT mau mengucapkan mohon maaf lahir dan batin. Serta selamat menunaikan ibadah puasa!

Yap, sudah tidak terasa ya hampir 1/2 jalan periode kepengurusan Boss Sofian berlangsung banyak banget cerita-cerita mulai dari yang seru, lucu, sedih, nyenengin dan ngangenin atau bahkan nyebelin hihi.

Nah, the blaster punya cerita yang lumayan asik jadi tanggal 21 Juni 2014 kemarin ALERT abis mengadakan pelatihan sirkumsisi. Pelatihan yg dimulai jam 15.30 sore ini, dihadiri oleh dr. Ade sebagai trainer nya.

Kami belajar tentang prinsip steril, penatalaksanaan sirkumsisi dan pasca penangannya. Pelatihan ini diadakan dengan tujuan agar pada saat ada baksos sirkumsisi kami para Alert bisa menunaikan tugas dengan baik. Nah itulah salah satu profit kalau jadi anggota Alert, apalagi yang baru-baru, bisa belajar sirkumsisi lebih jago dan lebih gape dari temen-temen lainnya. 

Berikut foto-fotonya :)

Suasana pelatihan bersama dr. ade

dr. Ade lagi nerangin tentang minor set 

Nah ini pas simulasi nya. Yuk dijahit dijahit :))

Rabu, 18 Juni 2014

ALERT Baksos Gatak

Sepertinya sudah kegiatan rutin sebulan sekali di ALERT untuk mengadakan Baksos Lansia di daerah Gatak. Tepatnya percis didepan UMY.

Nah, tgl 17 Juni 2014 kemarin ALERT kembali menggelar baksos lansia yang dimulai jam 7 pagi hingga 10 pagi. Antusias masyarakat jelas sangat merespon kegiatan kami.

Di baksos ini kami hanya menggelar Tensi gratis dan pengecekan GDS, kolesterol serta Asam urat.

Dikomandani oleh Nadia Nur Asifa beserta 5 orang pasukannya, alhamdulillah, baksos kami lancar.

Tempat pengecekan Gds, kolesterol dan asam urat


Suasana ramai lancar saat screening tekanan darah


Dari jam 7 pagi masyarakat sudah antusias menunggu :)

Senin, 16 Juni 2014

Pelatihan Bidai Balut

Kembali lagi bersama The Blasters! Hari senin, tgl 16 Juni 2014, ALERT mengadakan pelatihan bidai balut. Pelatihan ini diadakan di Mini Kg 1 dengan pematerinya dr. Arifudin Sp OT.

Oh ya dalam pelatihan ini dihadiri fasilitator yaitu para fosil ALERT.

Pelatihan dibuka dengan sesi pengajian, lalu dimulai dengan materi tentang Fraktur, Strain, Sprain, Prinsip Bidai dan Balut dan lain-lain.

Setelah itu dilanjutkan dengan praktek bidai dan balut bersama Fosil 2010.

Dr Arifudin Sp. OT sedang memberi materi

Suasana pelatihan

Suasana praktek bersama Mbak Intan Burman


Alhamdulillah selesai :)

Baksos Internal 2014

Tenonet!!! Kembali lagi bersama The Blaster! Hari ini, Ahad, 15 Juni 2014 baru saja diadakan acara yg gak kalah spektakuler yaitu Baksos internal atau Alert jalan-jalan juga.

Jadi Baksos yang diadakan di daerah dusun Gunung Kidul ini, diadakan mulai jam 9 pagi sampai 1 siang. Baksos nya lumayan hectic, bayangin aja.. Ada 216 pasien dan supeeerrr crowded. Dan untungnya ada tiga dokter hebat nan ganteng ganteng nan kece yang membantu Alert, yaitu dr. Afri, dr. Hafidh, dan dr. Indra.

Di baksos, kami mengadakan pengobatan gratis berupa cek tensi, cek gds/kolesterol/asam urat dan pemberian obat. Dan juga kami mengadakan penyuluhan ke anak kecil "edukasi sikat gigi dan cuci tangan yang baik"serta membagikan bazaar pakaian gratis.

Usai baksos, ALERT dan ketiga dokter melangkahkan kaki ke Pantai Sundak. Disini kita have fun bareng, main tarik tambang, main bola, main air dll. Wihi pokoknya seru banget deh! Ohiya acara ini semacam acara tahunan Alert gitu. 

Dr Hafidh dan Dr Afri lagi meriksa pasien

Yiha abis baksos selfie bareng bareng!



Di pantai..
Selfie lagi
Tarik tambang, dr Afri sama dr Indra bahkan juga ikutan hahaha!

Sampai jumpa lagi!! :))

Selasa, 10 Juni 2014

Medical Emergency Workshop


MEW adalah kegiatan rutin yang dilaksanakan oleh TBM ALERT setiap tahunnya. Dulunya diberi nama ACLS ( Advance Life Support). MEW merupakan jenis kegiatan yang berupa Seminar dan Workshop. Tema pada MEW tahun ini adalah “ Stay Alert With Advance Emergency skill”.

Sasaran peserta adalah mahasiswa PSPD semester 8, dengan estimasi 100 orang peserta. Tujuan diadakannya kegiatan ini adalah untuk Meningkatkan Kewaspadaan dan Ketanggapan peserta ketika mengalami/menyaksikan keadaan darurat pada kasus di rumah sakit sebagai tenaga medis.

MEW tahun ini dilaksanakan pada hari Minggu, 18 dan 25 Mei 2014 dengan jumlah 101 orang peserta. Pada hari pertama, Minggu 18 Mei 2014 dimulai dari jam 8.00 WIB dilaksanakan Seminar Kegawatdaruratan dengan cakupan materi sbb:

1.
Resusitasi Jantung Paru, Kegawatdaruratan Jantung dan EKG oleh dr. Irsad Andi Ars,Sp.PD.,Sp. JP.
2.
Bidai Balut, Fraktur, trauma kepala dan Spinal oleh dr. Tri Yunanto Arliono, Sp.EM
3.
Resusitasi Cairan, Airway, dan Oksigenasi oleh dr. Bambang Suryono, S.Sp.An.KIC, M.Kes.

Dan pada hari kedua, Minggu 25 Mei 2014 dilaksanakan Workshop dan Simulasi. Peserta dibagi menjadi 15 station dengan 15 Fasilitator. Pada Simulasi, peserta dibagi menjadi 5 kelompok dengan masing-masing kelompok diberi 1 kasus dan 2 probandu,  serta didampingi oleh 2 orang Fasilitator.




Senin, 02 Juni 2014

Medical Emergency Rescue 2014

Dokter pun Harus Tanggap dalam kebencanaan dan siap untuk terjun

 

Medical Emergency Rescue PTBMMKI Wilayah IIIdisingkat MER merupakan suatu kegiatan pelatihan penanganankegawatdaruratan medis yang rutin dilaksanakan tiap tahun olehTim Bantuan Medis (TBM) wilayah DI Yogyakarta. TimBantuan Medis (TBM) itu sendiri merupakan salah satuorganisasi atau himpunan mahasiswa yang berada hampir disetiap fakultas kedokteran seluruh Indonesia, bergerak di bidangkegawatdaruratan medispenanggulangan bencanadankemanusiaanserta terhimpun dalam satu organisasi besar yangbertaraf nasional yaitu Perhimpunan Tim Bantuan MedisMahasiswa Kedokteran Indonesia (PTBMMKI). PTBMMKIsendiri memiliki V(lima) unit wilayah kerja dimana TBMwilayah DIY termasuk dalam PTBMMKI Wilayah III. denganMotto Organisasi Dengan PersaudaraanDemi Kemanusiaan

Pada tahun ini MER diselenggarakan selama dua haripadatanggal 31 Mei dan 1 Juni di Kebun Buah Mangunan,Bantul,Yogyakarta dimana Tim Bantuan Medis Asyifaa’ Life Emergency Rescue Team (TBM ALERT) Fakultas KedokteranUniversitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) dipercayasebagai tuan rumah dalam penyelenggaraannya dan dibantu olehTBMM Aorta (Universitas Kristen Duta Wacana, UKDW), TBMM Humerus (Universitas Islam Indonesia, UII), dan  TBMM Panacea (Universitas Gajah Mada, UGM). Selain itu,kegiatan ini juga diikuti dan dimeriahkan oleh delegasi TBM yang berasal dari FK UNS,FK UNDIP,FK UMS,FK UNSOED,FK UNIMUS, dan FK UNISULA yang juga merupakan anggotaPTBMMKI Wilayah III.

Tema kegiatan pelatihan MER tahun ini adalah Mass Casualty Incident atau Penanganan Korban Masal. Para pesertayang merupakan mahasiswa kedokteran diberi pelatihan untukterjun langsung dalam menghadapi situasi kegawatdaruratan dialam terbuka serta menangani korban masal akibat bencana alambaik berupa penanganan medis maupun non medis. Kegiatan inibertujuan untuk memberikan dan berbagi bekal pengetahuankepada para peserta yang merupakan calon seorang dokter agarlebih siap menghadapi situasi darurat medis dalam menjalankanperannya kelak di masa mendatangtidak hanya memiliki skilldalam penanganan di rumah sakit saja namun juga diharapkandapat terjun langsung di lapangan dan di alam terbuka dalamsituasi yang daruratSelain sebagai sarana untuk berbagipengetahuankegiatan ini juga ditujukan untuk mempererat talipersaudaraan anggota PTBMMKI khususnya Wilayah III.

Pelatihan ini diisi dengan pembekalan secara teori danpraktek kemudian diperdalam dengan diadakannya simulasiyang dikemas sedemikian rupa hingga menyerupai keadaanyang sesungguhnya di lapangan. Pembekalan secara teori dansimulasi diberikandipimpindan diawasi langsung oleh tim ahlidalam kegawatdaruratan medis yang berasal dari DMC RS PKUMuhammadiyah Bantul dan MDMC (Muhammadiyah Disaster Management Center) Yogyakarta.  dan acara ini juga disponsorioleh Kebun Buah Mangunan,Koran Harian Kedaulatan Rakyat, Mangrove printing,Pamella swalayan supermarket, dan A & TKonveksi.


Written by: Jiffani Rasyad, Ketua Panitia MER 2014.